Gubernur Riau Abdul Wahid Tangkap Tangan Oleh KPK 

Gubernur Riau Angkatan 2024 Abdul Wahid bukanlah satu-satunya. Ia hanyalah bab terbaru dari kitab korupsi Indonesia, edisi “Religius tapi Rakus.” Mungkin nanti, di ruang tahanan, ia akan berdzikir sambil menghitung hari menuju sidang.

Atau mungkin, ia masih berdoa agar proyek terakhirnya tetap jalan, meski sekarang jalannya menuju penjara Sukamiskin.

Kita para pengopi, rakyat yang menonton, hanya bisa tertawa getir. Ternyata iman bisa kalah oleh iming-iming 10 persen. Inilah tragedi paling lucu sekaligus paling menjijikkan di republik ini.

Ketika doa dijadikan tameng, dan korupsi jadi ibadah terselubung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *